Minggu, 19 Agustus 2018

PESONA PANTAI KUTA DI REFAN'S CAFE KOTA PALU

Hi Guys…Pasti dah tau kan Tempat Wisata yang lagi Hitz di Kota Palu, Refan’s Café salah satunya. Tempat ini identik dengan nuansa Pantai Kuta Bali loh, bagaimana tidak tempat wisata ini hadir dengan penataan perabot seperti meja dan kursi yang diletakkan sedemikian rupa berjajar di pinggir pantai dengan konsep wedding party sehingga menyerupai suasana di Pantai Kuta. Selain itu di Refan’s kalian juga bisa memanfaatkan berbagai macam spot-spot menarik yang ada buat berswa foto bersama teman-teman, keluarga maupun pasangan.







Kebayangkan kalau kamu yang pengen cari tempat untuk melangsungkan pernikahan ala-ala outdoor dengan diiringi musik dari band lokal setempat, Refan’s Café yang terletak di Jl. Teluk Raya (Ujung Kampung Nelayan) ini bisa jadi solusinya.
















Untuk urusan reservasi saran aku sih, meskipun Café ini buka dari pukul 17.00-22.00 WITA kamu harus datang lebih awal ke cafe ini misalnya pukul 17.00 teng udah stay in location, mengapa demikian, soalnya tempat ini saking nge-hitznya kalau kamu datang ba’da magrib gitu untuk tempat duduk di area utama dibibir pantai udah abis di booking orang heheheh, kecuali  kamu emang lebih suka lokasi yang sedikit jauh dari tamparan angin laut tsah…









Oh ya, dari segi makanan menurut aku baik harga maupun menu yang disajikan standar aja, pas dikantong, sedikit banyak hampir sama dengan beberapa café yang berada di sekitar Kampung Nelayan, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu yang mana menjadi letak lokasi tempat wisata ini.










Selain lokasi yang strategis, memang yang sangat menonjol dari café yang lounching sejak 04 Maret 2017 ini adalah viewnya yang langsung menghadap ke arah Teluk Palu. Alhasil kalian bisa menyaksikan sunset diantara pegunungan dan air laut. Intinya kalau soal moment romantis bagi yang pengen lamar doi….tempat ini recommended banget. Jadi biar kata gak liburan ke Bali kamu udah dapet feelnya iyakan…

View malam hari